Laporan wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID - Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024 resmi dibuka Jumat (29/11/2024) hari ini, hingga Minggu (1/12/2024) di Istora Senayan, Jakarta Pusat.
Mengusung tema "Unlock Your Next" sekaligus bekerja sama dengan Bank Mandiri, GATF 2024 diharapkan bisa memenuhi kebutuhan masyarakat untuk mempersiapkan rencana wisata.
Wakil Menteri Pariwisata Ni Luh Puspa pun berharap penyelenggaraan Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024 bisa meningkatkan pergerakan wisatawan Nusantara, khususnya menjelang libur Natal dan Tahun Baru.
“Kami sangat mengapresiasi penyelenggaraan ini karena turut mendukung masyarakat yang ingin libur Natal dan Tahun Baru dengan harga spesial yang diberikan Garuda," kata Wamenpar Puspa dalam pembukaan Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024 yang Grid.ID hadiri di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (29/11/2024).
Selain itu, GATF 2024 juga diharapkam bisa menjadi wadah kolaborasi dengan pelaku industri wisata lokal.
"Mudah-mudahan bisa lebih banyak yang berkunjung dan berkontribusi dalam target strategis di sektor pariwisata," ucap Puspa.
Adapun GATF 2024 menargetkan 50 ribu pengunjung dengan nilai transaksi Rp 100 miliar.
Tiket GATF 2024 bisa dibeli di situs web Klook secara online, maupun offline di lokasi.
Harga tiket reguler per hari Rp 50 ribu. Tersedia pula tiket masuk sekaligus konser musik dengan harga mulai Rp 450.000.
Baca Juga: Catat! Garuda Indonesia Online Travel Fair 2023 Kembali Digelar, Tiket Jakarta-Bali PP Rp 1,5 Jutaan
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Ayu Wulansari K |