Grid.ID - Kisah mengharukan tentang saudara kembar yang terpisah sejak kecil dan bertemu ketika dewasa ini viral.
Saudara kembar ini terpisah saat masih bayi karena salah satu dari mereka diculik.
Namun bak takdir, dua gadis kembar ini bertemu lagi saat dewasa dan terungkap kalau keduanya punya hubungan darah.
Kisah pahit ini diceritakan gadis bernama Zephany.
Ia mengungkapkan kalau sejak kecil orang tuanya menceritakan kalau dirinya memiliki seorang saudara kembar.
Tapi sang saudara kembar diculik saat usianya masih 3 hari.
Sejak saat itu ia tidak pernah bertemu dengan saudara kembarnya.
"Sejak saya berusia sekitar empat atau lima tahun, saya ingat orang tua saya memberi tahu saya bahwa saya memiliki saudara perempuan yang hilang.
Dia baru hidup selama tiga hari ketika dia diculik dari Rumah Sakit Groote Schuur di Cape Town, Afrika Selatan pada tahun 1997," tuturnya dikutip Grid.ID dari NewsWeek, Kamis, (18/8/2022).
Baca Juga: Bisa Ditiru Orang Tua, Begini Cara Mpok Alpa Beri ASI Eksklusif untuk Bayi Kembar
Meski begitu, orang tua Zephany tidak pernah melupakan saudara kembarnya.
Mereka selalu bertanya-tanya tentang nasib anaknya.
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih
Source | : | newsweek,Tribunstyle |
Penulis | : | Ulfa Lutfia Hidayati |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |