Laporan Wartawan Grid.ID, Christine Tesalonika
Grid.ID - Chanyeol EXO unjuk bakat di Jakarta, mulai dari main gitar hingga drum sambil tutup mata.
Seperti diketahui, Chanyeol EXO baru saja menggelar konser solo bertajuk "2024 CHANYEOL LIVE TOUR: CITY-SCAPE" di Beach City Internasional Stadium (BCIS), Ancol, Jakarta Utara pada Sabtu (7/12/2024).
Aksi unjuk bakat Chanyeol ini bermula saat dirinya memainkan gitar dengan membawakan soundtrack anime "Naruto" hingga lagu "Sweet Child O'Mine" milik Guns N Roses.
"Bagaimana kalau di Indonesia animasi tuh terkenal nggak sih? Apa kalian tahu animasi berjudul Naruto?" ujar Chanyeol di kawasan Ancol, Jakarta Utara pada Sabtu (7/12/2024).
Tak sampai di situ, pria kelahiran 27 November 1992 ini juga unjuk bakat bermain drum sambil menutup matanya.
Ia bermain dengan enerjik sambil membawakan lagu Basket Case milik Green Day.
Meskipun matanya tertutup, Chanyeol sama sekali tidak kesulitan loh.
Dipromotori oleh Dyandra Global Edutainment, konser CITY-SCAPE ini merupakan rangkaian tour Asia yang meliputi Indonesia dan beberapa negara lainnya, seperti Jepang, Filipina, Thailand, dan Hong Kong.
Baca Juga: Sapa EXO-L Indonesia Setelah 9 Bulan, Chanyeol EXO: Aku Kangen Banget!
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Christine Tesalonika |
Editor | : | Ayu Wulansari K |