Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Perjalanan cinta sepasang kekasih di Lampung berakhir duka.
Hari pernikahan yang seharusnya menjadi hari bahagia justru dipatahkan oleh takdir.
Sang pengantin perempuan meninggal dunai usai melaksanakan akad.
Melansir dari Kompas.com, pasangan pengantin itu bernama Nur Kholiq dan Rika Amiana.
Pernikahan keduanya berlangsung pada Kamis (05/12/2024).
Usai menjalani akad nikah dan prosesi sungkeman, Rika si pengantin wanita mendadak pingsan dan meninggal dunia.
Kholiq si pengantin laki-laki pun tak menyangka istrinya akan pergi secepat itu.
Ia mengungkap bahwa pada pagi harinya, sang istri masih biasa saja.
"Paginya kayak biasa, ijab masih sempat salaman, foto, tandatangan," ujar Kholiq.
Namun setelahnya, Rika ambruk setelah menjalani sungkeman.
Kecelakaan Beruntun di Kota Batu, Siswa Ungkap Suasana Mencekam di Dalam Bus Rem Blong, Banyak yang Pingsan?
Source | : | Kompas.com,Tribun Trends |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Nesiana |