Laporan wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID - Film horor Sorop siap tayang serentak di bioskop Indonesia pada 19 Desember 2024 mendatang.
Produser Manoj Punjabi berharap film ini bisa menjadi salah satu hiburan keluarga yang menarik pada liburan akhir tahun.
Terlebih, menurutnya genre horor memang tengah digandrungi di Tanah Air.
“Mudah-mudahan film ini bisa memberikan kontribusi untuk film Indonesia. Film kami tayang 19 Desember 2024,” kata Manoj Punjabi dalam jumpa pers film Sorop di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (13/12/2024).
Adapun kisah Sorop diangkat dari utas X karya Simpleman, yang sebelumnya juga sukses dengan KKN di Desa Penari.
Film garapan sutradara Upi ini mengisahkan kehidupan kakak beradik Hanif dan Isti.
Karena suatu alasan mereka pun harus kembali ke rumah masa kecilnya di sebuah desa.
Saat tiba di rumah, ternyata Hanif dan Isti dikejutkan dengan kematian sang paman yang terjadi di depan mata mereka.
Hanif dan Isti pun dituntut untuk menguak fakta yang terjadi pada keluarga besarnya di masa lalu.
Berikut daftar pemain film Sorop:
Baca Juga: Main Film Horor 'Sorop', Ratu Felisha Kegirangan: Dream Come True!
Modus Jual Rasa Iba hingga Profiling, Korban Agus Buntung Kian Bertambah, Ada yang di Bawah Umur
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Ayu Wulansari K |