Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Ikang Fawzi tampaknya masih berusia bangkit setelah terpuruk kehilangan sang istri, Marissa Haque.
Diketahui Marissa Haque ditemukan meninggal dunia di dalam kamarnya pada 2 Oktober 2024.
Hal itu pun membuat Ikang Fawzi gusar hingga berada pada titik terendah dalam hidupnya.
"Demi Allah, ini titik paling rendah dalam hidup saya. Saya sangat terpukul sekali," ucapnya, dikutip dari Kompas.com.
Menurut Ikang berat baginya untuk menerima kenyataan yang ada.
Namun ia tetap berusaha untuk menerima dengan lapang dada.
"Aku melalui proses itu. Aku berusaha mengerti, kenapa sekarang? Kenapa ini yang terbaik?"
"Karena kalau bukan begitu, enggak akan bisa ketemu maknanya. Kembalikan lagi (pada Tuhan)," ucapnya.
Kini dua bulan sejak kepergian sang istri, Ikang Fawzi pun takziah ke makam Marissa Haque.
Baca Juga: Alami Depresi Setelah Kepergian Marissa Haque, Ikang Fawzi Akan Jalani Umrah dengan Anak-anaknya
Melansir dari Tribunnews, Ikang Fawzi justru mengaku saat ini masih depresi.
3 Shio Dapat Nasihat Penting Hari Ini 22 Desember 2024, Jelang Akhir Tahun Jangan Boros ya!
Source | : | tribunnews,Kompas.com |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Nesiana |