Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Paula Verhoeven diduga tak leluasa bertemu kedua buah hatinya di tengah proses perceraian dengan Baim Wong.
Di tengah proses perceraian yang masih berjalan, Paula Verhoeven mengunggah kenangan putra sulungnya, Kiano Tiger Wong saat pertama kali dapat menyebut kata ‘mama’.
Melalui akun Instagram pribadinya @paula_verhoeven, model berhijab itu membagikan video yang diabadikan 5 tahun lalu.
Saat itu, Kiano yang masih bayi tampak terbaring sembari menggerakan tangan dan kakinya.
Kiano yang tampak rewel dan hendak menangis itupun menyebut kata ‘mama’.
“Kiano pertama kali panggil mama,” tulis Paula Verhoeven dalam postingan tersebut.
Paula Verhoeven pun tampak bahagia dengan momen sang putra yang saat itu baru bisa memanggilnya mama.
“Allahuma barik, i love you,” tutup Paula Verhoeven.
Seperti diberitakan sebelumnya, Paula Verhoeven digugat cerai Baim Wong yang merasa dikhianati istrinya.
Tak lagi tinggal satu atap dengan Baim Wong, Paula Verhoeven harus tinggal terpisah dengan kedua buah hatinya yang berada dalam asuhan sang suami.
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Irene Cynthia |