Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID - Ayah dari aktris Jessica Iskandar, Hardi Iskandar, meninggal dunia pada Sabtu (28/12/2024) pagi.
Sebelumnya, Jessica mengaku sudah punya firasat bahwa sang ayah akan pergi selama-lamanya.
Hal tersebut dikarenakan kondisi kesehatan Hardi yang semakin memprihatinkan.
"Kalau aku sih, iya sih, aku udah punya firasat karena melihat keadaan papa kan memang udah sakit-sakitan terus, udah menderita banget deh pokoknya," kata Jessica di Rumah Duka Sentosa, RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Selasa (31/12/2024).
Sejak pulang dari Penang, Malaysia, untuk berobat, kondisi kesehatan Hardi memang menurun.
Bahkan, Jessica dan keluarga sudah ikhlas apabila waktu Hardi berpulang sudah tiba.
Di malam sebelum Hardi berpulang, Jessica dan keluarganya pun berdoa bersama.
Istri dari Vincent Verhaag itu pun membisikkan pesan kepada sang ayah bahwa mereka sekeluarga sudah ikhlas.
"Semuanya udah ikhlas. Jadi di malam itu aku doain sungguh-sungguh, 'papa, papa kalau mau pulang, papa pulang aja, papa udah melakukan banyak hal luar biasa di hidup ini. udah jadi ayah yang sukses yang bikin anak anak berhasil. jadi papa kalau mau pulang, papa pulang aja. jangan menderita terus'," beber Jessica.
"Jadi aku malam itu benar benar berdoa sungguh sungguh dengan ikhlas, berdoa di kuping papa supaya papa bisa pulang dengan tenang," lanjutnya.
Tuhan seakan mendengar doa yang dipanjatkan Jessica untuk sang ayah.
Pada pagi harinya, ayah Jessica Iskandar menghembuskan napas terakhir dengan tenang.
"Paginya jam 4 itu aku kebangun karena selesai menyusui, aku juga doain lagi ke Tuhan. Minta papa dijemput, diberikan jalan yang tenang, eh Tuhan mendengar doa aku. Jam 6nya papa dijemput pulang," pungkas Jessica.
Sebagai informasi, Hardi Iskandar meninggal dunia di usia 74 tahun pada Sabtu (28/12/2024) pukul 06.30 WIB.
Jenazah saat ini disemayamkan di Rumah Duka Sentosa, RSPAD Gatot Subroto, Jakarta.
Acara malam kembang sebagai bentuk penghormatan terakhir kepada Erick akan digelar hari Rabu, 31 Desember 2024 pukul 19.00 WIB.
Sedangkan proses kremasi akan berlangsung pada Kamis, 1 Januari 2025 pukul 09.00 WIB.
(*)
Bikin Syok, Marshanda Ngaku Pernah Pacaran dengan Cowok Feminim dan Putus Gegara Hal Ini
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Irene Cynthia |