Grid.ID - Perayaan Imlek 2025 yang merupakan momen pergantian tahun masyarakat Tionghoa identik dengan perayaan yang sarat dengan tradisi dan simbolisme.
Termasuk dalam hal makanan, hidangan yang disajikan selama Imlek biasanya dipilih dengan hati-hati karena dianggap membawa makna tertentu untuk keberuntungan, kesehatan, dan kelimpahan di tahun yang baru.
Nah, beberapa makanan berikut ini pantang disajikan saat perayaan Imlek, karena dipercaya membawa nasib buruk.
Berikut ini adalah 7 makanan yang dilarang saat rayakan Imlek 2025.
1. Bubur
Bubur adalah makanan yang sering diasosiasikan dengan kemiskinan dan kesulitan.
Dalam tradisi Tionghoa, menyajikan bubur saat Imlek dianggap sebagai simbol kekurangan dan diyakini dapat membawa kemalangan.
Sebagai gantinya, makanan yang melambangkan kelimpahan seperti nasi putih atau hidangan berbahan dasar gandum lebih disukai.
2. Daging Ayam yang Tidak Utuh
Ayam merupakan simbol harmoni dan kebersamaan, tetapi jika disajikan dalam potongan-potongan kecil atau tidak utuh, ayam dapat melambangkan perpecahan dalam keluarga.
Oleh karena itu, ayam utuh lebih disukai karena mencerminkan kesatuan dan hubungan keluarga yang harmonis.
Baca Juga: 5 Shio yang Rezekinya Ngalir Deras di Tahun Baru Imlek 2025, Bahagia Menikmati Kemakmuran Finansial
Profil Uya Kuya, Artis dan Anggota DPR yang Kena Tegur Usai Bikin Konten di Lokasi Kebakaran Los Angeles
Penulis | : | Ayu Wulansari K |
Editor | : | Ayu Wulansari K |