Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Anak Ria Ricis, Moana baru-baru ini kepergok sedang naik odong-odong.
Dari sekian banyak anak selebritas, Cut Raifa Aramoana atau Moana dikenal sebagai salah satu yang paling aktif.
Ia kerap menjajal beraneka jenis permainan anak-anak.
Seperti yang terbaru, putri Ria Ricis itu merakyat saat bermain odong-odong bersama dengan anak-anak sepantarannya.
Bukan menjajal odong-odong di pusat perbelanjaan mewah, Moana justru menaiki permainan itu di pinggir jalan.
Disaksikan banyak ibu-ibu yang merekam potret gemasnya, Moana tampak tetap tenang.
Momen tersebut kembali dibagikan melalui unggahan Instagram @nyinyir_update_official.
"POV: Ketemu moana lagi mainn," tulis keterangan pada video yang dibagikan.
Pada video terlihat Moana tampak mengenakan kaos dan celana pendek Adidas berwarna pink.
Dengan tenang Moana duduk sampai akhirnya odong-odong berhenti.
Nyesek, Anjing Bernama Pudding Setia Tunggu 9 Majikan yang Jadi Korban Tewas Pesawat Jeju Air, Begini Akhirnya
Source | : | |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Nesiana |