Laporan wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID - Pengacara sekaligus pendiri LQ Indonesia Lawfirm, Alvin Lim meninggal dunia di usia 48 tahun pada Minggu (5/1/2025) pukul 12.00 WIB.
Usai kepergian Alvin Lim, bagaimana nasib firma hukum LQ Indonesia?
Kenapa awak media, karyawan Alvin Lim buka suara perihal kelanjutan pimpian LQ Indonesia Lawfirm.
"Yang melanjutkan ya pihak manajemen itu kan ada 12 orang. Kita semua sama-sama," kata Juda Sihotang, karyawan Alvin saat Grid.ID temui usai acara kremasi jenazah Alvin Lim di Grand Heaven, Pluit, Jakarta Utara, Jumat (10/1/2025)
Menurutnya keterangannya, kepemimpinan bukan dari anak atau istri Alvin Lim.
"Bukan anaknya, bukan istrinya, sama-sama kita," sambungnya.
Adapun pemilihan ketua akan dilakukan dengan diskusi bersama semua pimpinan cabang dan karyawan.
"Posisi ketua sendiri mungkin nanti kita rapat dulu manajemen siapa yang jadi ketua umumnya."
Baca Juga: Jenazah Alvin Lim Dikremasi Hari Ini, Tangis Keluarga dan Kerabat Iringi Kepergiannya
"Kemudian nanti dari pengawas dari ketua perkara khusus hukum ya atau dari kepala yang sama," jelas Juda.
Diketahui Alvin Lim tutup usia usai berjuang melawan penyakit gagal ginjal hingga rutin menjalani cuci darah.
Raffi Ahmad Disorot Imbas Polemik Mobil RI 36, Nagita Slavina Justru Sibuk Bucin dengan Pria Ganteng Ini
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Nesiana |