Grid.ID - Kabar meninggalnya Sandy Permana pada Minggu (12/1/2025) mengejutkan banyak pihak.
Pasalnya Sandy Permana diduga dibunuh oleh seseorang.
Keluarga Sandy Permana telah mengetahui pelaku dari pembunuhan tersebut.
Istri Sandy Permana, Ade Indriani mengatakan, suaminya sempat menyebut nama pelaku pasca kejadian.
"Infonya dia udah penuh darah itu, dia masih minta pertolongan ke rumah warga. Saat itu, sembari meminta pertolongan, dia sebut nama pelaku," kata Ade di Cibarusah, Bekasi, Jawa Barat.
Ade Indriani tidak mengetahui motif sebenarnya dari pelaku.
"Mungkin, yang lain menganggap suami saya musuh," katanya.
Dugaan sementara adalah pelaku merasa tersinggung dengan teguran dari Sandy, yang akhirnya memicu pelaku untuk menikam hingga Sandy tewas.
"Mungkin pelaku ini ditegur sama suami saya. Infonya itu, (saat kejadian) pelaku sedang memangkas pohon, mungkin terlalu kencang dan mungkin suami saya tidak diterima dan akhirnya cekcok," jelasnya.
Ade Indriani mengatakan, sebelum kejadian tersebut, Sandy Permana juga pernah menegur pelaku.
Baca Juga: Sandy Permana dan Pelaku Pembunuhan Diduga Pernah Kerja Bareng, Sosoknya Pendiam dan Nggak Gaul?
Ia mengatakan bahwa aktivitas pemotongan ranting pohon oleh pelaku hampir mencelakai dirinya dan anaknya saat mereka melintas.
Source | : | tribunnews,Tribunseleb |
Penulis | : | Pradipta R |
Editor | : | Pradipta R |