Grid.ID - Bagi banyak orang, makeup atau kosmetik merupakan barang penting yang dijumpai dan digunakan setiap hari.
Makeup dapat membantu meningkatkan kepercayaan diri seseorang.
Walau makeup menjadi produk vital yang dapat membantu meningkatkan tampilan, produk ini juga berpotensi menimbulkan masalah pada kulit.
Apalagi jika individu tidak telaten dalam merawat dan memeriksa produk makeup yang digunakan!
Sama seperti produk kemasan lainnya, produk makeup juga dapat mengalami masa kedaluwarsa yang menyebabkannya berpotensi menimbulkan masalah pada kulit.
Penggunaan makeup kedaluwarsa dapat membuat kulit mengalami iritasi, jerawat, hingga masalah kulit serius, loh!
Untuk mencegah sobat Grid tidak sengaja mengenakan makeup kedaluwarsa, penting untuk mengetahui apa saja ciri-ciri makeup kedaluwarsa.
Di bawah ini, Grid.ID sudah rangkum informasinya:
1. Perubahan Bau
Jika produk makeup, biasanya cair, mulai mengeluarkan aroma aneh, segera dibuang!
Bisanya, bau aneh merupakan tanda bahwa kandungan di dalam produk telah rusak.
Baca Juga: Atasi Kaki Pecah-pecah, Ini 4 Rekomendasi Foot Cream Mulai Belasan Ribu Saja!
Masih Ingat dengan Manohara? Kabar Mantan Istri Pangeran Kelantan di Luar Dugaan
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Marsha Ayu |