Grid.ID - Pengguna WhatsApp ternyata bisa mengakses fitur yang mungkin bisa dimanfaatkan untuk privasi.
Ya, fitur tersebut memungkinkan pengguna aplikasi WhatsApp tidak terlihat online oleh pengguna lain di kontak.
Hal ini pun bisa meminimalisir pengguna agar tak diganggu atau dihubungi disaat-saat tertentu.
Dengan adanya fitur ini pula, pengguna bisa tetap mengakses WhatsApp tanpa terlihat online.
Namun untuk menerapkan hal itu ada langkah yang bisa digunakan.
Berikut 3 tips untuk menghilangkan status online di WhatsApp dikutip dari Kompas.com dan Tribunnews.com.
1. Matikan Fitur Last Seen
Ya, di WhatsApp pengguna bisa menyembunyikan satus online terakhir dengan dengan mengutak atik menu Last Seen.
Caranya pun cukup mudah yakni dengan membuka Settings > Account > Privacy > Last Seen dan pilih Nobody atau My Contacts, tergantung pada preferensi Anda.
Dengan begitu, meskipun sedang online, sang pemilik akun tak perlu risau ketahuan oleh pengguna lain di dalam kontak maupun di luar kontak.
2. Matikan Fitur Read Receipts (Tanda Centang Biru)
Baca Juga: Curiga WhatsApp Sedang Disadap? 5 Tips Ini Bisa Dipakai Pengguna untuk Mengetahuinya
Tips yang kedua untuk menyembunyikan status terakhir online yakni dengan memanfaatkan fitur Read Receipt atau tanda centang biru memberi tahu pengirim pesan jika Anda sudah membaca pesan mereka.
Source | : | Tribunnews.com,Kompas.com |
Penulis | : | Siti M |
Editor | : | Siti M |