Grid.ID - Perayaan Tahun Baru Imlek 2025 jatuh pada hari ini, Rabu (29/01/2025).
Tahun Baru Imlek merupakan perayaan bagi etnis Tionghoa di seluruh dunia.
Perayaan ini dipercaya membawa keberuntungan, kebahagiaan, dan kesejahteraan.
Banyak cara yang dilakukan untuk menyambut Tahun Baru Imlek.
Beberapa tradisi yang umum dalam perayaannya adalah memberikan ucapan Imlek 2025, mengonsumsi makanan tradisional, hingga membagikan angpau, hingga memasang dekorasi bernuansa merah.
Usut punya usut, beberapa tradisi itu memiliki makna mendalam lho.
Dilansir dari Tribunwow.com, berikut adalah macam-macam tradisi khas Imlek yang akan meramaikan pergantian tahun Ular Kayu ini.
1. Makan Malam Keluarga
Salah satu tradisi yang tak boleh dilewatkan saat Imlek adalah makan malam keluarga.
Keluarga yang terpisah akan berkumpul untuk berbagi hidangan.
Hal ini melambangkan kebersamaan dan harapan untuk keberuntungan serta kemakmuran di tahun yang akan datang.
Firdaus Oiwobo Mundur dari Tim Pengacara Razman Nasution, Kini diolok-olok Takut Hadapi Hotman Paris
Source | : | Kompas.com,Tribunwow.com |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |