Grid.ID - Siswa SMP 7 Mojokerto yang selamat dari sapuan ombak Pantai Drini kini dirawat di RSUP Dr Sardjito.
Lalu bagaimana kondisi siswa SMP 7 Mojokerto yang selamat?
RSUP Dr Sardjito beri penjelasan soal siswa SMP 7 Mojokerto yang selamat.
Melansir dari TribunJogja.com, dua siswa yang menjadi korban terseret ombak di Pantai Drini, Gunungkidul, dirujuk ke Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Dr. Sardjito untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.
Kedua korban tersebut adalah M. Dzaky R dan Ariona Al-Fareza, yang harus segera dirujuk karena kondisi mereka masih dalam keadaan kritis.
“Untuk korban semuanya berusia 13 tahun dan keduanya sudah diterima di Instalasi Gawat Darurat (IGD),” kata Manajer Hukum dan Humas RSUP Dr. Sardjito, Banu Hermawan kepada wartawan, Selasa (28/1/2025).
Ia mengatakan, semua korban kini masuk ke pediatric intensif care atau rawat intensif.
“Semuanya masuk ke perawatan intensif,” jawab Banu lagi.
Diketahui, sebanyak 13 wisatawan dari sebuah SMP di Mojokerto terseret ombak di Pantai Drini, Kalurahan Banjarejo, Kapanewon Tanjungsari, pada Selasa (28/1/2025) sekitar pukul 06.30 WIB.
Dari kejadian tersebut, sembilan orang berhasil diselamatkan, tiga meninggal dunia, dan satu korban masih dalam pencarian.
Melansir dari Kompas.com, Sekretaris Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah Operasi II Pantai Baron, Surisdiyanto, menjelaskan bahwa insiden bermula ketika rombongan dari SMPN 7 Mojokerto, Jawa Timur, tiba di Pantai Drini sekitar pukul 06.00 WIB.
Detik-detik Mall di Bekasi Diterjang Banjir Bandang, Pengunjung Kocar-kacir Selamatkan Nyawa
Source | : | Kompas.com,TribunJogja.com |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |