Grid.ID - Kebakaran Glodok Plaza membawa cerita lain dari sisi tim evakuasi.
Kebakaran hebat yang terjadi pada 15 Januari 2025 itu hingga kini masih terus menjadi sorotan.
Terbaru, petugas pemadam kebarakan (damkar) yang diterjunkan untuk melakukan penyisiran dan evakuasi korban kebakaran Glodok Plaza membeberkan cerita penuh keajaiban.
Budiman, Koordinator Pengendali Damkar Jakarta Barat, menjadi mengaku mendengar bisikan-bisikan gaib hingga menyaksikan keajaiban saat mengevakuasi gedung tersebut.
Hal ini ia ceritakan dalam podcast Youtube RJL 5, Selasa (28/1/2025).
Menurut cerita Budiman, ia dan timnya ditugaskan untuk mencari para korban di titik yang belum sempat terjamah.
Dalam pencarian itu, Budiman dan timnya setuju untuk berpencar melakukan penyisiran ke seluruh gedung.
Suasana terasa hening lantaran para petugas sangat fokus menelisik puing-puing yang hangus terbakar.
Namun, tiba-tiba saja Budiman mendengar suara bisikan yang terdengar tak jelas.
"Saat itu saya mencari (korban) di area yang belum disisir, saya dengar ada suara," kata Budiman.
Baca Juga: MasyaAllah, Mushola Glodok Plaza Tak Hangus dalam Kebakaran, Damkar Ungkap Mukjizat saat Evakuasi
Awalnya, ia mengira itu adalah salah satu timnya.
Kim Sae Ron Meninggal Dunia di Hari Ulang Tahun Kim Soo Hyun, Agensi Langsung Kirim Pesan Duka
Source | : | Youtube,Grid |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |