Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID - Aktris Shireen Sungkar mengaku tak menyangka dengan keputusan kakaknya, Zaskia Sungkar, akan mengadopsi anak perempuan bernama Humaira.
Meski begitu, Shireen dan suaminya, Teuku Wisnu, bahagia karena keluarga besar mereka bertambah.
"Kita juga nggak prediksi bakalan ada keluarga baru, masya Allah tabarakallah banget, alhamdulillah," kata Shireen di kawasan Slipi, Jakarta Barat, Sabtu (1/2/2025).
Shireen sendiri merasa senang karena adanya bayi kecil lagi di antara keluarga mereka.
Apalagi semua anak Shireen dan Zaskia kini sudah bertambah besar.
Keberadaan anak angkat Zaskia Sungkar dan Irwasnyah pun membuat keluarga mereka merasakan adanya bayi lagi.
"Happy banget masya Allah, karena anak-anak udah pada gede kan, nggak gede banget sih, cuma udah nggak bayi lagi, happy banget ada keluarga baru," jelasnya.
Paras cantik Humaira pun menjadi sorotan netizen hingga disebut mirip Shireen saat kecil.
Menanggapi hal tersebut, Teuku Wisnu menyebut bahwa Humaira mirip anak laki-laki mereka, Adam, ketika kecil.
"Kembarnya mirip Adam kecil, mirip mirip," timpal Teuku Wisnu.
Tiada Ampun! Hotman Paris Tolak Damai dengan Razman Nasution dan Sebut Rivalnya Itu Otw Nganggur?
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Ayu Wulansari K |