Laporan Wartawan Grid.ID, Christine Tesalonika
Grid.ID - Sherina Munaf dan Baskara Mahendra dinyatakan resmi bercerai berdasarkan putusan verstek.
Dalam sidang cerai yang digelar pada Kamis (13/2/2025) di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Sherina tampak hadir dengan pengawalan ketat.
Tak sendirian, ibunda Sherina, Luki Ariani juga hadir sebagai saksi dalam persidangan sang anak.
Hal tersebut diungkap langsung oleh Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Suryana.
"Yang dapat diinfokan, saksinya satu dari keluarga, satu ibu kandung," ujar Suryana di kantornya pada Kamis (13/2/2025).
Selain ibunda Sherina, hadir pula satu orang lainnya sebagai saksi dalam persidangan tersebut.
"Satunya lagi dari orang dekat, kebetulan manajer dari manajemennya," lanjutnya.
Baca Juga: Kesibukan Masing-masing Jadi Alasan Perceraian Sherina Munaf dan Baskara Mahendra
Ada pun faktor utama perceraian pasangan selebriti ini dikarenakan kurangnya waktu untuk bersama di tengah kesibukan masing-masing.
"Kalau faktor utamanya adalah secara garis besarnya kesibukan kerja masing-masing," lanjutnya.
Sementara itu, Sherina Munaf resmi bercerai dari Baskara Mahendra berdasarkan putusan verstek.
Steven Wongso Jadi Mualaf, Ustaz Felix Siauw Ungkap sang Konten Kreator Sudah Paham Salat Sejak Masih Nonis
Penulis | : | Christine Tesalonika |
Editor | : | Nesiana |