Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID - Konser NIKI Buzz World Tour di Jakarta berlangsung pada 14 dan 16 Februari 2024.
Pihak promotor mengakui bahwa keputusan pemilihan tanggal pertunjukan ini merupakan tantangan tersendiri.
Pasalnya, di waktu yang sama, terdapat musisi Internasional yang juga menggelar konser seperti The Script, Green Day, dan Linkin Park.
"Ketika awal, saya menadapat jadwal NIKI tanggal 14 15 atau 15 16. Kita tahu konser internasional semua di minggu ini. Sangat chalenging. Tantangannya besar sekali," kata Budi Aloka selaku Founder dan CEO ALOKA kepada awak media sebelum konser, Jumat (14/2/2025).
Meski begitu, Budi yakin bahwa Indonesia merupakan salah satu fanbase terbesar NIKI.
Pihaknya percaya diri bahwa konser NIKI tak akan kalah menarik dengan konser Internasional lainnya.
"Tetapi karena NIKI punya fanbase besar di Jakarta dan Manila, jadi kami percaya diri saja. Dengan pengalaman yang sudah kita lakukan, ketika megang ini nggak terlalu susah," ujar Budi.
Keyakinan Budi pun terbukti karena tiket konser hari pertama sudah habis terjual.
Sedangkan pada hari kedua hampir terjual habis dengan sisa sekitar 10 tiket.
"Ya, total dua hari konser ini bisa dikatakan, tanggal 14 soldout, tanpa ada sisa. Hari kedua, 16 Februari, hanya tinggal 10 tix," jelas Budi.
Sebagai promotor, Budi mengaku bersyukur dan bangga karena bisa membantu mewujudkan konser ini.
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Nesiana |