Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Perceraian bintang film Petualangan Sherina, Sinna Sherina Munaf sempat jadi perhatian publik.
Pasalnya kehidupan sang aktris dan Baskara Mahendra jarang tercium kabar miring.
Dilansir dari Kompas.com, Sherina Munaf dan Baskara Mahendra resmi bercerai secara verstek di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada (13/2/2025).
"Persidangan Sherina hari ini adalah diputus dengan putusan verstek. Artinya, putusan atau juga gugatan Sherina itu dikabulkan tanpa kehadiran pihak tergugat," ungkap Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Suryana.
Putusan verstek diambil usai Baskara dua kali berturut-turut tak pernah hadir dalam sidang.
"Jadi, kalau dua kali berturut-turut tidak hadir maka perkara bisa diputus tanpa kehadirannya pihak tergugat," tambah Suryana.
Sementara dilansir dari Tribunnews, Sherina Munaf sebagai pihak penggugat ternyata tak menuntut harta gana-gini.
Ia murni hanya meminta untuk bercerai saja.
Baca Juga: Terbongkar! Alasan Sherina Munaf dan Baskara Mahendra Cerai, Pihak Pengadilan Buka Suara
"Enggak ada, cuma perceraian aja," ujar Suryana.
Diketahui Sherina Munaf dan Baskara Mahendra menikah pada 3 November 2020 lalu.
6 WNI Jadi Korban Tewas Kecelakaan Bus Umrah, Menag Ungkap Rencana Jenazah Akan Dimakamkan di Arab Saudi?
Source | : | tribunnews,Kompas.com |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Nesiana |