Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Luna Maya menjadi tokoh utama dalam film horor terbarunya berjudul Gundik. Menjadi peran utama sebagai Gundik, sosok Luna Maya pun begitu disorot.
Bahkan, dalam poster film Gundik hanya terlihat Luna Maya di dalamnya. Uniknya, dalam poster film tersebut, Luna Maya terlihat berbeda.
Bagaimana tidak, dalam poster tersebut, sosok Luna Maya tanpa busana tampak terbaring seperti janin di dalam perut. Luna Maya pun hanya tertutup dengan bunga-bunga yang memenuhi kolam mandi berbatu tersebut.
Luna Maya pun mengaku terkejut dengan hasil poster yang memperlihatkan dirinya itu. Terlebih, dirinya tak pernah merasa melakukan foto shoot seperti di hasil poster tersebut.
“Jadi waktu kita foto ini nggak ada sama sekali tapi kok jadinya ini, surprise banget aku berusaha mencerna,” kata Luna Maya.
Lebih jauh, Luna Maya berpendapat bahwa poster dapat menjadi daya tarik perdana penonton untuk memilih menyaksikan film. Dia pun berharap, dengan hasil poster ini bisa menarik banyak penonton untuk menyaksikan film Gundik.
“Poster itu media pertama bagaimana menggugah orang menonton. Pada saat melihat, aku yang hah tapi lama kelamaan bikin berpikir gimana sih filmnya. Poster ini bisnisnya ada, eksotisnya ada,” kata kekasih Maxime Bouttier ini.
“Bukan negatif ke erotis tapi lebih mistis sama kayak ada makna lebih dalam yang ingin disampaikan di film ini,” lanjutnya.
Sutradara Gundik, Anggy Umbara menyebut bahwa poster ini terealisasi akibat poster sebelumnya tak lulus sensor. Poster sebelumnya yang memperlihatkan Luna Maya di dalam bathtub dengan angle dari belakang itu dinilai tak bisa ditampilkan di ruang publik.
“Poster pertama ternyata nggak lulus sensor. Akhirnya kita diskusi sama LSF debat segala macam akhirnya diluluskan tapi diklasifikasi 21 plus. Jadi tidak boleh dipertontonkan di ruang publik kecuali sosial media,” terang Anggy Umbara.
Choi Woo Sik Beberkan Sifat Asli Kim Soo Hyun yang Dinilai Bermasalah sejak Dulu, Pengakuannya Kini Jadi Sorotan
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nesiana |