Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID - Aktris Nikita Mirzani merayakan ulang tahun yang ke 39 pada hari ini, Senin, 17 Maret 2025, di Rutan Polda Metro Jaya. Untuk memperingati hari spesial ini, Nikita dijenguk oleh keluarganya, termasuk ketiga anaknya.
LM, anak sulung Nikita Mirzani, membawa kedua adiknya, Azka dan Arkana, untuk menjenguk ibunya. Ada juga anggota keluarga yang lain seperti kakak dan adik Nikita yaitu Edwin dan Lintang, serta kuasa hukum Nikita, Fahmi Bachmid.
Tampak LM mengenakan jaket denim, celana panjang berwarna putih, dan topi yang juga berwarna putih. LM tampak menunduk dan menghindar dari sorot kamera awak media.
Dia juga membawa sebuah buket bunga mawar merah berukuran besar sebagai hadiah ulang tahun untuk Nikita. Setelah turun dari mobil, LM dan lainnya langsung masuk ke dalam Rutan Polda Metro Jaya tanpa mengucapkan sepatah kata.
Sebelum keluarga, ada beberapa teman Nikita Mirzani yang datang. Di antaranya adalah penyanyi Tessa Mariska dan Icad Alghani. Bahkan, rival Nikita yaitu Razman Arif Nasution turut menjenguk.
Hanya saja, menurut Razman Arif Nasution, Nikita hanya ingin dijenguk oleh keluarga di hari ulang tahunnya ini. Alhasil, Razman harus pulang dan menelan kekecewaannya.
Di hari ulang tahun Nikita, keluarga dan teman-teman juga membuat sebuah video berisi ucapan dan doa untuk Nikita. Video tersebut diunggah di akun media sosial Nikita Mirzani.
"Hai, mimi (sapaan untuk Nikita), ini Lolly," kata LM, dikutip dari TikTok Nikita Mirzani Mawardi, Senin (17/3/2025).
Dalam video itu, LM mengucapkan permintaan maaf kepada Nikita. Dia menyadari bahwa selama ini banyak melakukan kesalahan dan menyakiti hati ibu yang telah melahirkannya.
"Maafin Lolly kalau lolly banyak salah," ujarnya.
Gadis 17 tahun ini pun berjanji, ke depannya akan berusaha dan belajar untuk menjadi anak yang lebih baik. LM juga mengungkapkan perasaan cintanya terhadap Nikita.
Kasus Kapolres Ngada dan Kim Soo Hyun: Apa Itu Child Grooming dan Bagaimana Modusnya?
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Nesiana |