Grid.ID - Kabar meninggalnya aktor sekaligus komedian Mat Solar membawa kesedihan bagi industri hiburan Indonesia. Mat Solar meninggal dunia pada Senin (17/3/2025) setelah 8 tahun berjuang dengan penyakit stroke.
Berita duka ini pertama kali diumumkan oleh Rieke Diah Pitaloka melalui akun Instagram miliknya.
“Berita duka cita Telah berpulang Bapak Nasrullah alias Mat Solar alias Bajuri Senin, 17 Maret 2025 Pukul 22.30 WIB di RS Pondok Indah,” tulis Rieke seperti yang dikutip okeh Grid.ID, Selasa ( 18/3/2025).
Dalam keterangan lebih lanjut, Rieke menuliskan jika Mat Solar dibawa ke rumah duka di kawasan Pamulang, Tangerang Selatan. Jenazah Mat Solar akan dimakam pada Selasa (18/3/2025).
“Pemakaman Selasa, 18 Maret 2025 Pukul 09.00/10.00WIB di TPU haji Daiman, Cimanggis Ciputat.”
“Mohon dimaafkan semua kesalahan almarhum. Alfatihah. Abang, maafin Oneng belum bisa perjuangin hak Abang,” tulis Rieke.
Kabar duka ini langsung menuai banyak reaksi sedih dari publik. Bagaimana tidak, Mat Solar semasa hidup dikenal sebagai aktor yang lucu dan digemari penonton. Jejak kariernya pun tak main-main.
Perjalanan Karier Mat Solar
Nasrullah atau yang lebih dikenal dengan nama Mat Solar, memulai kariernya di dunia hiburan sejak duduk di bangku kelas II SMP. Mengutip Banjarmasin Post, nama 'Mat Solar' sendiri didapatkan dari perannya sebagai tokoh utama dalam Teater Mama, sebuah teater komedi Betawi yang sering tampil di TVRI pada 1978–1982.
Teater Mama awalnya hanya menjadi tempat berkumpulnya para remaja yang tampil dalam acara tujuh belasan di kampung atau sekolah-sekolah. Namun seiring waktu, teater ini berkembang menjadi salah satu teater yang cukup berani, terutama karena kerap menyuarakan kritik terhadap pemerintahan Orde Baru.
Sayangnya, setelah sempat vakum beberapa tahun dari TVRI, upaya menghidupkan kembali Teater Mama pada tahun 1990 tidak mendapatkan sambutan yang cukup baik sehingga program tersebut dihentikan.
Kronologi 3 Polisi Tewas Ditembak saat Grebek Judi Sabung Ayam di Lampung, Sosok Pelaku Bikin Syok!
Source | : | Banjarmasin Post,Tribun Priangan |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |