Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Aktris Celine Evangelista saat ini tengah jadi sorotan publik. Hal itu lantaran dirinya dikabarkan menjadi seorang mualaf.
Ia juga mengungkapkan keputusannya untuk belajar agama Islam bukan karena dorongan dari siapa pun, melainkan dari dalam hatinya sendiri.
Hal itu seperti yang ia bagikan di unggahan sosial media Instagram-nya.
"Insya Allah merubah saya menjadi pribadi yang lebih baik. Hidayah ini sungguh datang tanpa ada alasan dan tulus dari hati terdalam saya. Saya memeluk Islam bukan karena keluarga, saya memeluk Islam bukan karena mau menikah dengab muslim, atau bukan karena siapa pun," tulisnya.
"Saya memilih sendiri karena tergeraknya hati saya untuk mengenali dan mempelajarai dan menjadu salah satu umat Nabi Muhammad SAW. Bukan karena alasan pekerjaan atau duniawi apapun," tambahnya.
Hal itu pun lantas membuat publik penasaran dengan sosok Celine Evangelista.
Berikut profil Celine Evangelista dilansir dari Kompas.com.
Celine Evangelista merupakan aktris dan penyanyi yang memiliki keturunan Italia.
Ia lahir di Roma, Italia pada 2 April 1992 dan bernama lengkap Celine Evangelista Monica Maureen Ricci.
Ibunya bernama Vincentia Nurul merupakan wanita asli Indonesia. Kedua orangtuanya pun kini telah berpisah.
Baca Juga: Masya Allah! Cantiknya Celine Evangelista Bercadar Saat Jalankan Ibadah Umrah
5 Rekomendasi Drakor Kim Seon Ho, Terbaru Jadi Cameo Drakor IU di When Life Gives You Tangerines!
Source | : | Grid.ID,Kompas.com |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Nesiana |