Laporan Wartawan Grid.ID, Christine Tesalonika
Grid.ID - Sahabat lama Baim Wong, Vista Putri berikan dukungan, ungkap sang aktor tak pernah lakukan KDRT.
Seperti diketahui, hubungan rumah tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven sedang berada di ujung tanduk. Ya, Baim Wong menggugat cerai Paula Verhoeven pada bulan Oktober 2024 lalu di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan.
Baru-baru ini, sahabat lama Baim Wong, Vista Putri, ikut berkomentar terkait perceraian Baim dan Paula. Ia berkata bahwa Baim tak pernah melarang Paula untuk bertemu anak-anaknya. Ya, Paula sempat mengunggah sebuah video yang memperlihatkan anak-anaknya yang tak mau bertemu dengan dirinya karena takut papanya marah.
"Gua bilang itu semua bohong. Tidak ada Baim melarang anaknya untuk bertemu dengan ibunya," ujar Vista Putri di Polda Metro Jaya pada Selasa (18/3/2025).
Tegas ungkapkan pernyataan tersebut, Vista akui bahwa Baim memang menceritakan hal tersebut kepada dirinya.
"Baim cerita sendiri," sambungnya.
Ia pun berkata bahwa dugaan KDRT yang ramai diperbincangkan netizen memang tak pernah ada. Sahabatnya tersebut tak pernah melakukan tindakan kekerasan kepada sang istri.
"Jadi KDRT itu nggak ada sama sekali. Tidak ada. Baim nggak pernah KDRT," ujar Vista Putri.
Ya, Baim diketahui sering curhat kepada Vista Putri perihal hubungan rumah tangganya yang retak dengan Paula Verhoeven.
"Baim tiap hari teleponan sama aku," sambungnya.
Baca Juga: Ikut Rayakan Ultah Nikita Mirzani di Penjara, Baim Wong Hanya Bawakan Doa Ini
6 WNI Jadi Korban Tewas Kecelakaan Bus Umrah, Menag Ungkap Rencana Jenazah Akan Dimakamkan di Arab Saudi?
Penulis | : | Christine Tesalonika |
Editor | : | Ayu Wulansari K |