Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Putusan cerai antara Baim Wong dan Paula Verhoeven masih dalam proses Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Dalam waktu menunggu, Baim Wong mengaku dirinta membutuhkan ketenangan. Terlebih usai kisruh rumah tangganya jadi perhatian publik.
Secara terang-terangan ia mengungkap bahwa dirinya membutuhman ketenangan, begitu juga dengan kedua anak-anaknya yang dikabarkan masih enggan bertemu dengan Paula Verhoeven.
"Pokoknya gini, ini drama belum selesai, saya butuh ketenangan, sebelum putusan saya yakin ada hal yang bikin kaget, tapi saya butuh tenang apalagi anak-anak butuh puasa," ujar Baim.
Ia hanya berfokus pada proses perceraian sehingga tak ada gugatan lain seperti harta gana-gini dalam perkara tersebut.
"Saya enggak ada mikirin (harta gana-gini). Saya tahu apa yang dia lakuin tapi saya enggak mikirin, saya fokusnya nggak ke situ. Kalau saya orang seperti itu aduh jangan deh, soal duit nggak mau patokan sama duit. Lebih ke anak aja," ungkap Baim Wong, dikutip dari Tribunnews.
Sejauh ini, agenda sidang cerai antara Baim Wong dan Paula Verhoeven telah dilakukan pemeriksaan oleh Pengadilan Agama. Sidang putusan pun akan digelar usai Hari Raya Idul Fitri.
"Habis ini kesimpulan mungkin dalam bulan setelah Lebaran baru putusan."
"Jadi satu putusannya. Perceraian dan sekaligus hadanah, hak asuh anak. Karena gugatannya hanya itu saja. Jadi gugatannya itu hak asuh anak dan perceraian. Mohon maaf, perceraian dan hak asuh anak jadi satu. Satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan. Nanti diputuskan kedua-duanya," jelas Fahmi Bachmid.
Baca Juga: Rumah Disidak PA Jaksel, Baim Wong dan Paula Verhoeven Tak Saling Sapa
Baim Wong selalu Bujuk Anak untuk Bertemu dengan Paula Verhoeven
Baim Wong membantah isu soal dirinya yang diduga mendoktrin anak-anaknya untuk menjauhi Paula Verhoeven.
Seperti yang diketahui, Baim Wong dan Paula Verhoeven saat ini masih dalam proses cerai. Kedua anak mereka yakni Kiano dan Kenzo saat ini di bawah asuhan Baim.
Berbagai isu tersebar yang mengatakan Baim telah membujuk kedua anaknya agar membenci Paula. Hal itu pun langsung ia tepis.
Sebaliknya, Baim Wong mengaku dirinya selalu membujuk anak-anaknya untuk bertemu dengan Paula Verhoeven.
"Saya itu setiap hari selalu mau anak itu ke ibunya. Saya sampe bingung sampai sekarang, di pengadilan semuanya tahu apa yang saya lakukan ke anak saya," ujar Baim.
Ia bahkan mengaku selalu berusaha agar kedua anaknya bisa bertemu dengan Paula. Selain itu, Baim membantah mengenai tuduhan bahwa dirinya membatasi pertemuan anaknya dengan Paula.
"Saya ada videonya, setiap hari saya bujuk mereka, ayo dong ke mama, ayo dong ke mama. Anaknya yang diem. Ini demi Allah, saya orang beragama," ujar Baim.
Ia pun menyinggung soal video yang menunjukkan hal tersebut.
"Ada videonya, saya nganterin anak saya, ke rumah Paula karena anak saya nggak mau, saya paksa 'nggak boleh gitu sama Mama, ayo ketemu' dan di situ dramanya mulai dan Paula ya ampun saya mah, saya sampai kadang-kadang ' Ya Allah, Paula kalau aku nggak peduli ngapain aku anterin ke sini?'," sambungnya.
Lebih lanjut, Baim Wong pun membantah soal dirinya yang disebut menyuruh kedua anaknya untuk membenci Paula.
"Enggak mungkin saya suruh anak saya benci sama ibunya, engga mungkin lah," tandasnya.
(*)
Orangtua Selebgram Cilik Arra Terancam Dilaporkan, Imbas Video Anaknya Sebut Teteh Pabrik Hinyai
Source | : | tribunnews,Grid.ID |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Nesiana |