Laporan wartawan Grid.ID, Ulfa Lutfia
Grid.ID - Kabar duka datang dari dunia hiburan Indonesia. Aktor senior Ray Sahetapy meninggal dunia pada Selasa (3/3/2025) malam.
Berita kematian Ray Sahetapy sempat diumumkan oleh sang anak, Surya Sahetapy melalui media sosialnya. Adik Ray Sahetapy, Charlie Sahetapy menceritakan kronologi kematian sang aktor.
"Dia komplikasi, tanggal 3 (Maret) masuk rumah sakit, saya yang bawa ke RS kemudian diperiksa sana sini emang udah waktunya. Sudah diusahakan supaya dia sembuh, tapi Tuhan punya rencana lain," ungkap Charlie saat ditemui di Rumah Duka Sentosa, Senen, Jakarta Pusat, Rabu (2/4/2025).
Sebelum meninggal, kondisi kesehatan pemain film "Ponirah Bersaudara" itu memang sudah menurun. Di tahun 2017 Ray mengidap diabetes.
Kemudian di tahun 2023, Ray Sahetapy terkena penyakit stroke hingga harus menjalani perawatan. Dalam proses perawatan itu, Ray sempat dilarikan ke rumah sakit karena tersedak. Setelah diperiksa ditemukan masalah pada paru-parunya.
"Tapi sempat juga dalam proses penyembuhan dia pernah tersedak juga. Dia pernah hampir meninggal juga satu kali, bulannya saya sudah lupa. Dia kami bawa ke RS, masuk IGD lagi, kemudian ternyata itu masalah di paru-parunya," jelas Charlie.
Ray sempat mendapat perawatan di RS Persahabatan Rawamangun dan dirujuk ke RSCM. Saat itu kondisinya membaik.
Namun sejak tanggal 3 Maret 2025 kondisi Ray kembali menurun. Ia kemudian dirawat di RSPAD Gatot Subroto namun kondisinya semakin memburuk.
"Ternyata, paru-parunya agak lumayan (parah). Sempat dua kali sesak napas. Itu juga di RSPAD sini, masuk di ICU lagi, dimonitor. Tetapi kemudian sempat disedot cairan di paru-parunya 2 liter lebih," kata Charlie.
"(Kondisi) mulai normal kembali, tapi HB makin turun, tensi juga sudah parah. Kalau Tuhan sudah panggil kita mau bagaimana lagi," lanjutnya.
Baca Juga: Terungkap Riwayat Penyakit Ray Sahetapy Sebelum Meninggal Dunia, Sempat Komplikasi
Penulis | : | Ulfa Lutfia Hidayati |
Editor | : | Ayu Wulansari K |