Baca juga : Lagi, Aksi Pencurian Tas di Restoran Kembali Terekam Kamera! Perhatikan Teknik Mereka
Kejadian pencurian besi ini juga pernah terjadi di Medan.
Di saat masyarakat tengah tertidur lelap, disitu pula kawanan maling beraksi.
Namun, aksi pencurian yang dilakukan oleh M Syahroni Purba (25) berhasil digagalkan warga.
Saat tengah menggotong pagar rumah milik Gunawan (58), aksinya dipergoki masyarakat di Jalan Pembangunan, Kelurahan Lalang, Sunggal.
"Pelakunya ini ada dua orang. Tersangka MSP (Syahroni) bertugas mengangkut pagar curian milik korban," kata Kapolsek Sunggal, Kompol Wira Prayatna, Jumat (26/1/2018).
Baca juga : Origami Bunga dari Uang Ini Berhasil Jadi Alat Bukti Sebuah Pencurian! Gimana Tuh Caranya?
Lantaran sudah tertangkap tangan, Syahroni yang merupakan warga Jalan Tanjung Selamat, Gang Musholla ini sempat berupaya melarikan diri.
Beruntung, petugas patroli Polsek Sunggal yang melintas melihat ribut-ribut dan ikut mengejar tersangka.
"Sudah sempat mau kabur juga tersangkanya ini. Tapi beruntungnya ada anggota di lapangan, sehingga bisa diamankan," kata Wira.
"Karena dia beraksi dengan temannya, ini anggota lagi di lapangan melakukan penyelidikan. Mudah-mudahan pelaku lainnya bisa kami amankan," pungkas mantan Wakasat Narkoba Polresta Medan ini.
Baca juga : Tak Kenal Usia, Nenek Ini Ringkus Pelaku Pencurian di Rumahnya Seorang Diri
Penulis | : | Alfa Pratama |
Editor | : | Alfa Pratama |