Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Adipati Dolken rupanya mempunyai impian ingin menjadi pemain sepak bola sejak kecil.
Namun, sayangnya impian itu harus ia kubur, karena pada saat itu untuk menjadi pemain sepak bola Indonesia dan masuk Pelatnas diakuinya cukup sulit.
"Itu zaman gue SD, gue cinta banget sama (sepak) bola, gue cita-citanya mau jadi pemain bola waktu itu."
(Baca juga: Syuting Film di Inggris, Adipati Dolken dan Vanesha Prescilla Bakal LDR-an)
"Tapi ternyata di masa itu emang lagi susah banget untuk masuk di tim bola Indonesia dan ternyata enggak segampang itu,”
“Akhirnya gue pikir enggak usah main bola lagi," ungkap Adipati Dolken saat Grid.ID temui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (11/5/2018).
(Baca juga: Adipati Dolken Bakal Puasa dan Lebaran di Inggris, Bareng Siapa Nih?)
Seiring berjalannya waktu, meskipun impiannya tersebut tidak terwujud, namun pria yang dikabarkan dekat dengan Vanesha Prescilla itu masih bisa dan sering bermain sepak bola sampai saat ini.
"Tapi akhirnya ternyata semakin berjalannya usia gua, gua ketemu sama orang-orang yang cinta juga sama bola, sama orang-orang yang walaupun sudah tua tapi mereka tetap mau main bola," tutur Adipati Dolken.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | Dianita Anggraeni |
Editor | : | Okki Margaretha |