Laporan Wartawan Grid.ID, Winda Wahdania
Grid.ID – Komedian Gogon meninggal dunia, Selasa (15/5/2018), dalam usia 58 tahun.
Menurut rekan sejawatnya, Kadir, Gogon meninggal dunia usai mengisi sebiah acara di Kotabumi, Lampung.
Gogon sempat disebut pingsan saat berada di kamar hotel tempatnya menginap.
(Baca juga: Jenazah Gogon Diterbangkan ke Solo, Begini Suasana Rumah Dukanya)
Setelahnya, Gogon dilarikan ke sebuah rumah sakit di Kotabumi, Lampung, dan akhirnya dinyatakan meninggal dunia.
Saat ini, jenazah Gogon baru saja diterbangkan dari Lampung menuju kampung halamannya di Solo, Jawa Tengah.
Tim Grid.ID sudah menyambangi rumah Gogon di kawasan Bukuh Ireng, Desa Bendan, Kecamatan Banyudono, Pengging, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.
(Baca juga: Sebelum Meninggal, Gogon Pingsan di Kamar Hotel Setelah Mengisi Kampanye Calon Bupati di Lampung)
Namun, rumah mewah bercat putih itu masih terlihat sangat sepi.
Belum ada kesibukan keluarga melakukan persiapan penyambutan jenazah.
Menurut pengumuman duka cita yang ada di lokasi, jenazah Gogon akan disemayamkan satu malam di rumah duka.
Penulis | : | Winda Wahdania |
Editor | : | Okki Margaretha |