Grid.ID - Tak ada yang ingin memiliki rumah tangga yang berantakan.
Setiap suami istri pasti ingin keluarga yang harmonis dan selalu bahagia.
Namun, seperti sebuah roda yang berputar, terkadang suatu hubungan mengalami permasalahan.
Akan ada masa ketika suami dan istri meributkan masalah rumah tangga.
Dari yang kecil sampai yang membuat rumah tangga sedikit retak.
Salah satu masalah yang kerap menjadi bumbu perdebatan adalah rasa bosan setelah bertahun-tahun menikah.
(BACA JUGA : Kahiyang Sedang Hamil Besar, Aman Nggak nih untuk Berpuasa?)
Merasa bosan dan hambar dalam hubungan adalah hal wajar yang dialami pasangan.
Solusi dari setiap perasaan bosan adalah mengembalikan kehangatan dan keintiman hubungan yang dulu pernah ada.
Seperti apa caranya? Berikut ulasannya dilansir dari yourtango.com.
1. Bersenang-senang bersama
Ketika sedang dimabuk asmara, kita kerap menghabiskan waktu bersama dengan pasangan untuk sekedar bersenang-senang.
Menikmati pantai bersama, memasak bersama, atau sekedar jalan-jalan bisa membuat kita tertawa dan menghabiskan waktu berjam-jam bersama pasangan.
(BACA JUGA : Usia Berapa ya Anak Sudah Boleh Mengenal Produk Perawatan Kulit?)
Namun, bagi yang sudah bertahun-tahun menikah, hal ini semakin jarang dilakukan karena semakin banyaknya tanggung jawab seperti karier, urusan rumah tangga, dan anak-anak.
Sekarang, kamu perlu menjadwalkan waktu untuk bersenang-senang bersama suami karena hal itu sebenarnya tak kalah penting dengan urusan karier, rumah tangga, dan anak-anak.
2. Tingkatkan komunikasi dan kontak fisik
Mengetahui kegiatan atau kejadian penting yang dirasakan pasangan dalam kesehariannya sangatlah penting.
Semakin hari, kamu akan semakin mengenal seperti apa sosok suami yang sebenarnya.
Ketika sedang berkomunikasi secara mendalam dengan suami, usahakan ketika anak-anak sedang tidur atau bersama asisten, serta tidak ada handphone.
(BACA JUGA : 4 Hal Tentang Sosok Anna Wintour yang Harus Kamu Tahu, Penasaran?)
3. Ungkapkan komitmen dalam hubungan itu
Mungkin banyak yang berpendapat bahwa cinta tak perlu diungkapkan dengan kata-kata, cukup dibuktikan dengan perbuatan.
Hal ini tidak sepenuhnya salah, namun alangkah baiknya jika kita mengungkapkan kekuatan komitmen kita kepada pasangan.
Dengan mengetahui komitmen kita yang tinggi kepadanya, pasangan akan merasa lebih dihargai dan diberi kepercayaan besar dalam hubungan tersebut.
Dalam membentuk komitmen tinggi dalam hubungan, kepercayaan adalah fondasi dasar.
Coba tanyakan kepada diri, dalam skala 0 hingga 100 persen, berapa nilai kepercayaanmu kepada suami dan begitupun sebaliknya?
(Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul : "Hubungan Moms dan Dads Semakin Hambar? Hangatkan dengan 4 Langkah ini!")
5 Arti Mimpi Mandi Air Hujan, Tak Perlu Khawatir, Simbol Keberuntungan dan Kesuksesan, Begini Ulasannya!
Penulis | : | None |
Editor | : | Linda Fitria |