Laporan Wartawan Grid.ID, Mauliyana Puspa Adityasari
Grid.ID – Saat berpuasa, mulut bau memang akan menjadi hal yang sering terjadi.
Meskipun wajar, tapi kondisi seperti ini memang bisa menganggu aktivitas harian kamu.
Apalagi saat kamu berbicara dengan lawan bicaramu, pastinya membuat percaya diri jadi berkurang.
( BACA JUGA :Makin Adem Liatnya, Penampilan Syahrini dalam Balutan Hijab Banjir Pujian loh!)
Ternyata ada loh makanan-makanan yang bisa menyebabkan mulut bau, sebaiknya kamu hindari makanan ini agar terhindar dari bau mulut.
Apa saja ya kira-kira? Berikut ulasan selengkapnya khusus buat kamu!
1. Semua Jenis Bawang
Yup seperti yang kamu tahu, bawang memang menjadi pemicu bau mulut.
Tak jarang, aromanya pun akan sulit hilang meskipun sudah menggosok gigi bahkan dengan obat kumur.
Padahal bawang menjadi bahan makanan yang paling utama dalam masakan ya.
( BACA JUGA :Banyak Hutang Belum Lunas, Alasan Shinta Bachir Buka-Tutup Hijab)
Tapi kalau kamu sering mengonsumsi bawang, nggak hanya bau mulut saja, namun menimbulkan aroma kurang sedap pada tubuh kamu.
2. Susu
Nggak bisa dipungkiri, susu memang menjadi minuman yang menyehatkan bahkan sering dikonsumsi saat sahur.
Tapi susu ternyata berdampak kurang baik loh untuk mulut dan aroma tubuh.
Kamu bisa mencegahnya dengan minum air putih setelah mengonsumsi susu agar tidak bau mulut.
( BACA JUGA :Lagu Religi Via Vallen, Menyemarakkan Suasana Ramadan dan Idul Fitri)
3. Kopi
Jangan salah, kopi juga salah satu penyebab mulut jadi bau kurang sedap loh.
Tingkat keasaman yang menyatu dengan air liur pada mulut akan menyebabkan mulut jadi bau.
Selain itu kamu juga akan jadi lebih cepat haus kalau mengonsumsi kopi saat sahur.
( BACA JUGA :Daebak! Seungri BIGBANG Ada di Tinder, Fans Berlomba Temukan Sang Idol)
4. Ikan
Pastinya kamu tahu kalau ikan memiliki aroma amis yang menjadi khasnya.
Nah kalau kamu nggak mau mulutmu kurang sedap, jadi hindari makan ikan saat sahur ya.
Kamu bisa mengatasinya dengan langsung gosok gigi atau berkumur setelah mengonsumsi ikan.
( BACA JUGA :Foto Pakai Mukenah, Prilly Latuconsina Kena Nyinyir Netizen)
5. Gula
Makanan atau minuman yang mengandung gula tinggi ternyata bisa memicu tingkat keasaman yang tinggi dalam rongga mulut loh.
Selain itu, keasaman yang tinggi juga bisa mengakibatkan kerusakan pada gigi.
Jadi itulah 5 makanan yang bisa menjadi pemicu bau mulut, hindari ya agar puasamu tetap nyaman dan tetap percaya diri. (*)
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Penulis | : | Mauliyana Puspa Adityasari |
Editor | : | Irma Joanita |