Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - Popularitas BTS saat ini sedang berada di puncak.
Berbagai prestasi penghargaan telah didapatkan baik di Korea Selatan maupun di Internasional.
Salah satunya yang membanggakan musik K-Pop adalah menangnya BTS di Billboard Music Award 2017.
BTS memenangi Top Social Artist dengan rekor voting yang diterima lebih dari 300 juta tweets.
BTS berhasil mematahkan rekor 6 kali berturut-turut yang dipegang oleh Justin Bieber.
Saat ini, BTS tengah berada di Amerika untuk kembali menghadiri ajang penghargaan BBMAs 2018.
(BACA JUGA: Prediksinya Lewat Lagu Selalu Jadi Kenyataan, Suga BTS Sebut Grammy Sebagai Next Goalnya!)
Selain itu, BTS juga hadir di berbagai program dan wawancara tv Amerika.
Salah satunya adalah program Ellen DeGeneres Show.
Ini merupakan kali kedua BTS menyambangi program tersebut.
Sebelumnya, BTS berada di program ini pada November tahun lalu saat American Music Awards 2017.
Dilansir Grid.ID dari Soompi, BTS telah menyelesaikan proses syutingnya.
Pada Jumat (18/5/2018), BigHit Entertainment memberikan kabar terbaru tentang program tersebut.
"BTS telah selesai rekaman untuk The Ellen DeGeneres Show. Program itu akan tayang pada 25 Mei waktu setempat," kata agensi.
Sementara itu, BTS akan merilis album baru bertajuk Love Yourself: Tear.
Album tersebut memiliki title track berjudul Fake Love.
Love Yourself: Tear akan rilis pada hari ini, Jumat (18/5/2018) pukul 18.00 KST atau 16.00 WIB.
BTS sendiri akan menampilkan lagu Fake Love untuk pertama kalinya di panggung Billboard Music Awards 2018.
BTS akan tampil di BBMAs 2018 pada Minggu (20/5/2018) waktu setempat.
Siap untuk comeback dan BTS di The Ellen DeGeneres Show, ARMY? (*)
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Penulis | : | Septi Nugrahaini |
Editor | : | Widyastuti |