Laporan Wartawan Grid.ID, Dwi Ayu Lestari
Grid.ID - Baru-baru ini masyarakat tengah dihebohkan dengan Royal Wedding Kerajaan Inggris.
Kamu pasti sudah bosan kan dengan ulasan tentan Pangeran Harry dan Meghan Markle?
Stylo Grid.ID akan mengulas pasangan yang nggak kalah kece dari Pangeran Harry dan Meghan Markle nih.
(BACA JUGA: Serasi Banget, Intip Penampilan Kompak Tasya Kamila dan Sang Kekasih, Kapan Halal nih?)
Yup, penampilan Nikita Willy dan sang kekasih, Indra Priawan Djokosoetono.
Pasangan yang serasi ini sudah sering menghabiskan waktu bersama.
Kali ini Stylo Grid.ID tertarik mengulas penampilan Nikita Willy dan Indra Priawan Djokosoetono.
Keduanya tampak terlibat dalam suatu sesi pemotretan.
(BACA JUGA: Kenakan Dress Nuansa Pink, Hesti Purwadinata Tampil Feminin dan Sukses Bikin Pangling, Cantik Banget!)
Nggak biasa, Nikita Willy dan Indra Priawan Djokosoetono tampil dalam balutan busana yang serba putih loh.
Perpaduan warna putih dan broken white tampak menggambarkan keintiman diantara keduanya.
Nikita Willy tampak mengenakan pouf dress dengan aksen lace dan gold belt.
Rambut bergaya swept tampak memamerkan elf ear cuff yang ditaburi oleh manik-manik bernuansa putih senada.
(BACA JUGA: Yuk Intip 4 Koleksi Floral Outfit Cut Syifa yang Feminin dan Kekinian)
Sedangkan Indra Priawan Djokosoetono tampil dalam outfit suit bernuansa broken white.
Gimana, serasi nggak nih? (*)
Duduk Lesehan, Nia Ramadhani Buka Bersama Atlet Muda Pencak Silat di Yayasan Yatim Piatu
Penulis | : | Dwi Ayu Lestari |
Editor | : | Fahrisa Surya |