Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati
Grid.ID – Sejak beberapa waktu yang lalu, kue kekinian yang dirintis oleh para artis, mendadak menjamur.
Toko kue yang diprakarsai oleh selebriti Tanah Air ini banyak mencuri perhatian publik.
Bahkan banyak selebriti yang sudah membuka cabang kuenya itu di beberapa kota.
(Baca juga: Bak Princess, Inilah Kecantikan Jessica Iskandar Dibalut Dress Cut Out Seksi nan Elegan!)
Mulai dari Laudya Chintya Bella, Syahrini, Jessica Iskandar hingga Via Vallen.
Namun sayang, toko kue kekinian milik Jessica Iskandar terpaksa harus ditutup dan tidak lagi beroperasi.
Hal itu rupanya diungkapkan langsung oleh Jessica Iskandar beberapa waktu lalu.
(Baca juga: Ucapkan Ulang Tahun Untuk Anwar, Jessica Iskandar Disebut Pakai Bahasa Inggris Citayam)
Saat dikonfirmasi, ia rupanya membenarkan kabar penutupan tokonya tersebut.
Lantas benarkah kue dengan merek dagang 'Barack Bakery' itu bangkrut?
"Enggak (bukan gulung tikar), aku tutup soalnya namanya (brand) sudah ada yang pakai," ungkap Jessica Iskandar saat berbincang dengan Grid.ID di kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (25/5/2018).
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Penulis | : | Siti Sarah Nurhayati |
Editor | : | Okki Margaretha |