Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Belakangan ini fenomena pelakor (Perebut Lelaki Orang) sedang menjadi fenomena.
Pelakor sering menjadi pusat perhatian karena tindakannya yang dengan tega merebut suami orang.
Hal ini tentu membuat gerah para istri.
Para istri akan mengerahkan segala cara dan usaha untuk menghindarkan suami dari incaran pelakor.
(Baca: Nikita Mirzani Sedang Dalam Masalah? Billy Syahputra Ungkap Ini)
Melihat kondisi ini seorang pria di Tiongkok bernama Connor Ding membuka jasa mengusir pelakor.
Para istri di China yang memiliki cukup uang bisa banget nih menggunakan jasa Connor untuk mengusir pelakor.
Connor Ding melakukan bisnis ini karena terinspirasi oleh pengalaman pribadi.
Dua mantan pacarnya dulunya pernah berselingkuh di belakangnya.
Saat ini dirinya telah menikah dan ingin membantu menyelamatkan pernikahan orang lain dari ancaman pelakor.
Pak Tarno Derita Sakit Stroke, Istri Pertama Ngaku Ogah Jenguk Gegara Kelakuan Bini Muda: Pelakor Itu!
Source | : | Next Shark,South China Morning Post |
Penulis | : | Linda Rahmadanti |
Editor | : | Linda Rahmadanti |