Laporan Wartawan Grid.ID, Dinda Tiara Alfianti
Grid.ID - Saat traveling, wanita cenderung membawa lebih banyak barang di dalam kopernya.
Mulai dari alat makeup, pakaian dalam, sepatu, tas, hingga berbagai aksesori yang harus masuk dengan rapi di dalam koper.
Nah, biar isi kopermu lebih simpel dan nggak terlalu penuh, coba simak simpel packing ala travel blogger Rachel Theresia ini, yuk.
(Baca juga: Agar Simpel Saat Traveling, Ini Tips Makeup dari Beauty Vlogger Andra Alodita)
1. Merencanakan tempat terlebih dahulu
"Sebelum packing, kamu bisa lebih dulu cari tau nanti kalau sampai di sana mau kemana saja jadi tau baju, sepatu dan aksesori yang kita perlukan itu apa," ungkap Rachel Theresia saat ditemui Stylo Grid.ID, saat acara peluncuran Perfect White Clay, Senin (04/06), di Wyl's Kitchen Veranda Hotel, Jakarta.
Tulislah terlebih dahulu rencana destinasi mana saja yang ingin kamu kunjungi sebelum melakukan packing.
(Baca juga: 5 Tips Makeup Simpel ala Amanda Rawles, Cocok Dipakai Sehari-hari)
2. Pilih fashion items yang bisa dipakai lebih dari sekali
Beberapa wanita kerap lebih bingung busana mana yang akan mereka pakai saat liburan, namun bukan berarti kamu harus membawa semua isi lemarimu ke dalam koper kan.
"Sepatu dan celana jadi salah satu yang palaing menguras space, kalau bisa kita bawa beberapa bawahan yang bisa beberapa kali pakai. Jadi, tinggal mix and match atasannya aja," jelas Rachel.
(Baca juga: Tips Makeup 5 Menit Cantik ala Millane Fernandez Buat Kamu yang Tak Betah Habiskan Waktu Buat Dandan)
3. Bawalah makeup dan skin care yang kamu perlukan
Skin care dan makeup juga menjadi salah satu barang bawaan yang wajib dibawa saat travelling.
Penulis | : | Dinda Tiara Alfianti |
Editor | : | Ridho Nugroho |