Laporan Wartawan Grid.ID, Andriana Oky
Grid.ID - Kamu mungkin berpikir bahwa varises hanya terjadi pada orang sudah lanjut usia.
Pemikiran tersebut mungkin benar, tapi selalu ada kemungkinan jika sebagai kaum muda kamu juga bisa mengalami varises.
Varises itu sendiri merupakan kondisis dimana terjadi pembengkakan dan pelebaran pembuluh darah vena yang biasanya terjadi pada bagian kaki akibat penumupukan darah.
Dalam artikel ini, akan membahas beberapa fakta tentang penyakit ini yang mungkin belum diketahui.
( BACA JUGA :4 Alasan Mengapa Anak Susah Tidur di Malam Hari, yuk Segera Atasi)
Dan ternyata varises ini paling banyak dialami kaum wanita loh.
Penasaran? Langsung aja kita simak penjelasan berikut.
1.Varises merupakan penyakit keturunan
Maaf, tapi jika kamu memiliki orang tua entah itu kakek atau nenek yang menderita varises, maka kemungkinan besar kamu juga akan mengalaminya.
Faktor utama yang berkontribusi terhadap perkembangan varises adalah faktor keturunan atau predisposisi genetik terhadap dinding pembuluh vena yang lemah dan katup vena.
Kondisi ini bisa menyebabkan masalah pada pembuluh darah.
Source | : | rd.com |
Penulis | : | Maria Andriana Oky |
Editor | : | Irma Joanita |