Laporan Wartawan Grid.ID, Bunga Mardiriana.
Grid.ID - Aktris Kim Ye Won baru-baru ini menjadi penyiar untuk acara radionya di KBS Cool FM yang berjudul Kim Ye Won's Fluttering Night.
Sebelumnya ia pernah menjadi penyiar dalam acara radio KBS Cool FM yang berjudul Volume Up selama setahun.
Dilansir Grid.ID dari Soompi, dalam siarannya kemarin (7/6/2018), Suho datang secara diam-diam untuk memberikan dukungannya kepada Ye Won.
(Baca juga: Daftar 10 Bintang Drama Korea Favorit Fans Internasional di Bulan Mei 2018, Ada Suho EXO nih!)
Suho dan Kim Ye Won baru-baru ini membintangi drama dari MBN yang berjudul Rich Man, Poor Woman sebagai CEO Lee Yoo Chan dan Min Tae Ra.
Suho dengan nada bercanda memperkenalkan dirinya sebagai Lee Yoo Chan.
Suho mengatakan, "Aku dengar pacarku Min Tae Ra baru-baru ini menjadi penyiar untuk sebuah acara radio di daerah Yeouido.
(Baca juga: Sutradara Film Student A Ungkap Alasannya Memilih Suho EXO untuk Bermain di Filmnya)
"Jadi aku mampir sebentar selagi dekat dengan lokasi."
Suho melanjutkan candaanya tentang karakternya Lee Yoo Chan yang memperlakukan Min Tae Ra secara buruk dalam drama.
Ia menambahkan, "Ada sebuah kalimat yang sudah beredar.
Penulis | : | Bunga Mardiriana |
Editor | : | Okki Margaretha |