Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Kasus pelecehan seksual yang dialami pedangdut Via Vallen melalui media sosial baru-baru ini masih menjadi perbincangan hangat di masyarakat.
Tak hanya Via Vallen, Youtuber Gita Savitri pun belum lama ini juga mengalami hal yang serupa.
Melihat hal itu, rupanya penyanyi Tata Janeeta bercerita soal pengalamannya yang pernah jadi korban pelecehan.
"Atuh banyak (Iseng DM). Ya pastilah yang namanya kadang orang "psiko" ya. Inikan dunia maya, kita enggak tahu itu siapa. Kadang ada yang DM-in," ungkap Tata Janeeta saat Grid.ID temui di kantor Mans Entertainment kawasan Kalibata, Jakarta Selatan, Jumat (8/6/2018).
(Baca Juga Diserang Vyanisty, Nikita Mirzani Ungkap Hubungannya Dengan Via Vallen)
Selain ada yang iseng meng-DM, rupanya pelantun 'Sang Penggoda' itu pernah dilecehkan secara langsung ketika sedang manggung di Pekanbaru Riau dulu.
Dari yang mulai menyentuh bagian tubuhnya sampai ada yang berkata tak senonoh telah ia dapati.
"Pernah (Dapat perlakukan pelecehan). Kalau saya mah langsung. Misal kayak lagi nyanyi. Tiba-tiba ada yang towel bagian mana. Itu juga salah satu pelecehan."
Penulis | : | Dianita Anggraeni |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |