Laporan Wartawan Grid.ID, Lalu Hendri Bagus
Grid.ID – Anak Tio Pakusadewo yakni Nagra Kautsar bersama keluarga dan rekan artis yang memberikan dukungan kepada Tio Pakusadewo mendatangi kantor Bandan Narkotika Nasional (BNN) Cawang, Jakarta Timur. Minggu (9/6/2018).
Nagra Kautsar dan rombongan datang di kantor BNN sekitar pukul 11.00 pagi ia diterima oleh Kepala humas BNN.
Sekitar 2 jam pertemuan, Nagra Kautsar kemudian meninggalkan kantor BNN.
BACA JUGA: JR Nu'est Pakai Kostum Squirtle di Stasiun Subway Seoul, Ngapain Ya?
Sebelum meninggalkan kantor BNN, ia dan rombongan yang hadir sempat memberikan keterangan kepada awak media perihal kedatangannya.
Nagra Kautsar mengatakan kedatangannya ke kantor BNN dalam rangka berkonsultasi terkait kasus hukum perkara narkoba yang saat ini menjerat ayahnya.
"Datang buat konsultasi aja," ujar Nagra Kautsar.
Ia mengatakan menemui pejabat BNN secara pribadi bukan mengatasnamalan lembaga.
"Kita temui secara pribadi bukan mengatasnamakan lembaga BNN ya," ujarnya lagi.
Nagra Kautsar berharap ayahnya mendapatkan rehabilitasi atas kasus narkoba yang menjeratnya.
Dalam kesempatan itu turut hadir beberapa artis seperti Dewi Irawan dan Jajang C Noer.
Lanjut Studi S3 di Swiss, Nadia Vega Tak Takut Cowok Minder Buat Dekati Dirinya, Ini Alasannya
Penulis | : | Lalu Hendri Bagus Setiawan |
Editor | : | Al Sobry |