Grid.ID - Cowok milenials yang satu ini, baru saja mengukir sejarah di kancah internasional.
Galang Hendra berhasil memenangi balap WSSP300 di trek Brno, Republik Ceko (10/6/2018).
Balap WSSP300 itu adalah kelas balapan yang dilombakan berberengan dengan World Superbike.
Dari sebelum balapan, nama Galang Hendra yang membela tim Biblion Yamaha MotoXRacing sudah banyak diberitakan.
Itu karena pebalap 19 tahun asal Yogyakarta itu, jadi satu-satunya rider non Eropa dan pengguna Yamaha yang bisa start di depan.
(BACA JUGA : Yamaha Gelar Nobar di PRJ Kemayoran, Dukung Galang Hendra di WSSP300)
Untuk kedua kalinya, Galang Hendra mencatatkan namanya dalam sejarah.
Setelah tahun lalu bisa mengibarkan merah putih di trek Jerez, Spanyol, kali ini di trek Brno.
"Tentu saya sangat-sangat senang dengan hasil ini.
Ini balapan yang sangat luar biasa," kata Galang Hendra.
(BACA JUGA : Penasaran Seperti Apa Rumah Senilai Rp 19,3 M Milik Meghan Markle?)
Prestasi yang ditorehkan Galang Hendra ini, nggak lain berkat dukungan pabrikan motor Yamaha.
Beberapa waktu lalu, Presiden Direktur PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Minoru
Morimoto ungkapkan bahwa prestasi Galang Hendra itu tinggal tunggu waktu saja.
Keyakinan Motimoto san itu karena melihat Galang Hendra yang dianggap cukup kompetitif.
"Dengan mesin berkapasitas lebih kecil, Galang Hendra sangat kompetitif, bersaing dengan mesin ber-cc di atasnya," bangga Morimoto san.(*)
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya