Laporan Wartawan Grid.ID, Novita Nesti Saputri
Grid.ID - SHINee melakukan siaran V Live dengan judul SHINee X LieV pada Minggu (10/6/2018).
Selama siaran, mereka membicarakan soal comeback yang belum lama ini dilakukan.
Untuk merayakan ulang tahun debutnya yang ke-10, SHINee akan merilis album The Story of Light yang akan dibagi menjadi 3 episode atau mini album.
The Story of Light EP.1 sudah dirilis pada 28 Mei 2018 bersama tittle tracknya yang berjudul Good Evening.
The Story of Light EP.2 dan EP.3 rencananya akan dirilis pada 11 Juni dan 25 Juni 2018.
Secara total, album The Story of Light akan memiliki 15 lagu.
(Baca Juga Gelar Konser Jepang di 6 Lokasi, TVXQ Berhasil Cetak Rekor Jumlah Penonton)
SHINee telah menyelesaikan promosi untuk episode pertama album studio keenamnya.
Onew membicarakan bagaimana aktivitas SHINee sampai sejauh ini.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Source | : | Soompi |
Penulis | : | Novita Nesti Saputri |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |