Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Suminar
Grid.ID - Siapa yang menyangka, selain enak dikonsumsi sebagai sayur dan juga salad, ternyata bayam punya manfaat lain untuk kecantikan.
Selain berdampak baik bagi kesehatan, bayam juga memiliki manfaat yang luar biasa untuk rambut.
Dilansir dari Boldsky, di bawah ini merupakan beberapa manfaat bayam untuk rambut yang perlu kamu ketahui.
(BACA JUGA: Biasa Kenakan Jeans, Gigi Hadid Tampil Feminin dengan Dress Simpel Motif Floral Saat Santai)
1. Meningkatkan pertumbuhan rambut
Bayam membantu dalam pertumbuhan rambut karena mengandung vitamin C, B, E, kalium, zat besi, magnesium, dan asam lemak omega-3.
Zat besi hadir dalam kandungan bayam membantu sel darah merah untuk memasok oksigen ke folikel rambut, sehingga rambut bisa tumbuh dengan cara yang sehat.
2. Mencegah rambut rontok
Ketika tubuh kekurangan kandungan zat besi, maka akan dengan mudah mengalami kerontokan rambut.
(BACA JUGA: 5 Casual Look ala Marsha Aruan yang Super Stylish!)
Bayam kaya zat besi dan folat, yang merupakan mineral yang sangat baik yang memasok oksigen ke folikel rambut dan dengan demikian dapat membantu mencegah rambut rontok.
4 Rekomendasi Drakor Gong Yoo yang Super Seru, Terbaru Menceritakan Misteri Kawin Kontrak di The Trunk!
Source | : | Boldsky |
Penulis | : | Annisa Suminar |
Editor | : | Fahrisa Surya |