Grid.ID - Supreme dan Vans kembali bergandengan tangan membangun kolaborasi dan menghasilkan koleksi sneaker untuk varian Sk8-Mid dan Vans Lampin.
Koleksi "Spring 2018" ini menawarkan "keistimewaan" dalam penggunaan bahan suede premium yang dipadukan dengan material corduroy "12-wale".
Corduroy selama ini dikenal sebagai bahan tahan lama, yang biasa ditemukan pada produk celana panjang, jaket, dan juga kemeja.
Sementara "12-wale" menunjukkan banyaknya benang yang digunakan pada setiap satu inci lembaran corduroy.
Selain dua keistimewaan tersebut, sepatu-sepatu ini pun dilengkapi dengan lapisan kulit, termasuk pada bagian insole.
Tak meninggalkan ciri khas Vans, sneaker dalam koleksi ini pun tetap menggunakan pola tapak waffle yang divulkanisasi.
Vulkanisasi adalah proses mengeraskan karet dengan menggabungkannya dengan belerang atau zat lain, mengunakan panas dan tekanan.
Proses semacam ini memberikan kekuatan, ketahanan, dan elastisitas pada karet.
Selanjutnya, tak terlupa untuk menyematkan logo Supreme pada bagian tumit.
Versi pendek Vans -Vans Lampin juga menawarkan logo Supreme yang dibordir pada bagian lidah.
Sementara, versi Sk8-Mid menyematkan logo Supreme dengan cara dibordir pada permukaan material.
Kedua versi kolaborasi ini, ditawarkan dengan masing-masing tiga pilihan kombinasi warna.
Koleksi Supreme x Vans masuk ke Supreme stores di New York City, Brooklyn, Los Angeles, Paris, dan London, pada Kamis (21/6/2018) kemarin.
Sepatu-sepatu ini juga sudah bisa dibeli melalui pembelanjaan online mulai 21 Juni, kecuali di Jepang yang dimulai pada 23 Juni. (Kompas.com/Glori K. Wadrianto)
Adidas Menghadirkan The New Stan Smith yang Bikin Tampilan Makin Kece dan Nyaman
Artikel ini sudah tayang di Kompas.com dengan judul Kolaborasi Supreme x Vans Hasilkan 6 Sneaker "Istimewa"
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Rich |