Laporan Wartawan Grid.ID, Novita Nesti Saputri
Grid.ID - Jang Gyu Ri fromis_9 akhirnya membeberkan alasan mengapa dia menjadi kontestan Produce 48.
Hal ini dia ungkapkan sebelum tampil dengan trainee lain (Bae Eun Young, Jo Yu Ri, dan Lee Si An) dari Stone Entertainment pada 22 Juni 2018.
Juri bertanya kepada Jang Gyu Ri, "Bukankah saat ini kamu sedang aktif di sebuah grup bernama fromis_9?"
(BACA JUGA: Mix and Match Celana Cutoffs dan Jaket Untuk Outfit Weekend yang Stylish ala Selebriti Hollywood)
Jang Gyu Ri membenarkan hal tersebut.
fromis_9 adalah sebuah girlband yang dibentuk dari 9 kontestan terbaik program survival Mnet berjudul Idol School.
Mereka merilis sebuah single pada November 2017 sebelum resmi debut pada Januari 2018.
(BACA JUGA: Kolaborasi Supreme dan Vans, Ini Hasilnya... Keren!)
Dalam sebuah wawancara terpisah dengan produser, Jang Gyu Ri mengungkapkan bahwa dia merasa masih memiliki banyak kekurangan setelah debut.
"Aku pikir jika aku menjadi penonton, aku juga akan bertanya, 'Mengapa dia tampil?'
Bagaimanapun, tidak seperti yang lainnya, aku merasa beruntung dan bersyukur karena bisa debut tanpa melalui periode training.
Mungkin itulah mengapa aku masih memiliki banyak kekurangan setelah debut," kata Jang Gyu Ri seperti yang telah Grid.ID lansir dari Soompi.
(BACA JUGA: Tak Pakai Produk Kimia, Ini 4 Cara Usir Nyamuk Tanpa Timbulkan Efek Samping)
Member fromis_9 ini juga mengatakan bahwa dia memiliki kekurangan dalam bidang koreografi.
"Aku merasakan kekurangan terutama saat mempelajari koreografi," ungkap Jang Gyu Ri.
Dia kemudian menjelaskan perasaannya yang telah membuat member fromis_9 lain kesulitan karena kekurangannya.
"Semua orang terus tertahan karena aku, jadi aku terus merasa seperti tidak membuat mereka nyaman dan itu benar-benar sulit.
Itulah mengapa aku berlatih dua, tiga kali, atau lebih daripada yang lain karena itu adalah satu-satunya cara agar aku bisa bertahan," jelas Jang Gyu Ri.
(BACA JUGA: Sejarah Baru! BLACKPINK Jadi Girlband K-Pop Pertama yang Masuki Chart Musik Bergengsi Inggris)
Dia menutup wawancara pada hari itu dengan berkata bahwa dia bisa mempelajari banyak hal melalui Produce 48.
"Aku tampil karena aku pikir aku akan bisa banyak berkembang dan mempelajari banyak hal melalui Produce 48," kata Jang Gyu Ri.
Member fromis_9 ini menerima nilai B dari juri setelah menampilkan lagu Chewing Gum dari NCT Dream bersama trainee lain dari Stone Entertainment. (*)
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Penulis | : | Novita Nesti Saputri |
Editor | : | Atikah Ishmah W |