Grid.ID - Raffa Ismail Fahrezi (9) jadi korban pelemparan oleh orang tidak dikenal (15/6/2017).
Pelemparan conblock itu mengenai wajahnya dan membuat bagian tersebut alami luka parah.
Bocah yang dibonceng ayahnya saat kejadian itu, alami tulang wajah bagian hidung dan pipinya retak, luka sobek di bibir, dan rahang bergeser.
Saat ini kondisi korban berangsur membaik dan nggak lagi di rumah sakit Polri Kramatjati, Jakarta Timur.
Hal itu seperti yang dikatakan oleh Kasat Reskrim Polresta Depok Kompol Bintoro.
(BACA JUGA : Wajah Raffa Luka Parah, Ini Sketsa Wajah Pelempar Batu di Depok)
"Sekarang ini RA (korban) sudah berada di rumah. Tidak di rumah sakit lagi," kata Kompol Bintoro yang dikutip dari Kompas.com.
Meski demikian, Kompol Bintoro juga menyebutkan kalau korban masih dalam kondisi trauma.
RA masih enggan bertemu dengan banyak orang termasuk awak media.
Hendi Permana mengatakan bahwa kejadian yang menimpa anaknya itu terjadi di di depan Gang Fatimah II, Kelurahan Kemiri Muka, Kecamatan Beji, Depok.
Seseorang nggak dikenal melemparkan batu (conblock) ke arah anaknya.
(BACA JUGA : Satu Hari Gratis Masuk Museum di Jakarta, Catat Tanggal Mainnya)
"Saya bawa motor pelan, karena saya bawa motor pelan.
Enggak sampai 40 kilometer per jam, makannya saya sempat lihat pelaku meski enggak jelas," kata Hendi Permana.
Dari keterangan yang diberikan Hendi Permana, Polresta Depok kemudian merilis sketsa wajah pelaku pelemparan.
Pelaku merupakan laki-laki berusia 40-42 tahun, dengan tinggi 173 sentimeter, dan berat 60-90 kilogram.
Pelaku memiliki warna rambut hitam, kulit sawo matang dengan bentuk wajah segi empat.(*)
Apesnya Tukang Pijat di Karanganyar, Jadi Tersangka setelah Copot Gambar Calon Bupati untuk Tambal Rumah Bocor