Laporan Wartawan Grid.ID, Bunga Mardiriana.
Grid.ID – Para penggemar program idol survival Produce 48 lagi-lagi dibuat jengkel dengan editing yang dilakukan oleh Mnet.
Pasalnya, Mnet melakukan editing yang terkesan jahat dan tidak adil untuk para kontestan.
Tidak hanya pada season ini saja.
BACA JUGA: Ngehost Produce 48, Lee Seung Gi Ungkap Sempat Dapat Dorongan BoA!
Mnet sudah melakukan editing 'jahat' ini sejak season pertama yaitu pada Produce 101.
Fans menganggap Mnet memperbanyak waktu penayangan para kontestan yang menjadi favorit saja.
Sedangkan kontestan yang kurang menarik perhatian tidak memiliki kesempatan untuk muncul di tv.
Dilansir Grid.ID dari KStarlive, dalam episode Produce 48 yang terbaru, para fans menemukan editing 'jahat' yang dilakukan oleh Mnet.
Pada saat itu terlihat salah satu kontestan asal Jepang bernama Miyawaki Sakura sedang tampil didepan kontestan lainnya untuk evaluasi ranking.
Setelah itu terlihat kontestan lainnya yang bernama Na Goeun menganggukkan kepalanya seolah-olah ia sangat menikmati penampilan Sakura.
Namun, para fans sangat jeli.
Mereka melihat bahwa sebenarnya Sakura sedang duduk disebelah Na Goeun.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Bunga Mardiriana |
Editor | : | Al Sobry |