Grid.ID - Di hari ke-11 pencarian bangkai Kapal Motor Sinar Bangun berikut ratusan korban yang tenggelam di Danau Toba semakin menemui titik terang.
Robot Remotely Operated Vehicle (ROV) yang diturunkan melakukan pencarian di dasar danau, menemukan posisi kapal motor tersebut.
Hasilnya, ROV merekam apa yang ada di dasar perairan danau Toba.
Rekaman foto dan video kemudian beredar salah satunya diduga bagian dari KM Sinar Bangu yang membuat sebagian masyarakat mencoba mengidentifikasi kenalan mereka yang menjadi korban.
Baca juga : Terungkap Penyebab Jasad Korban Kapal Sinar Bangun Susah Diangkat
Salah satu penampakan jasad difoto yang diduga telah dikenali adalah Dika, seorang bocah 9 tahun asal Binjai yang berada di kapal bersama enam anggota keluarganya yang lain.
Orang-orang mengenali Dika karena mengenakan jaket, celana panjang dan sepatu yang mirip dengan foto terakhir bersama ibunya, Fahrianty.
Jasad Fahrianty telah lebih dulu ditemukan, tepatnya pada hari Rabu (20/6/2018).
Kemiripan ini antara lain diungkapkan oleh akun Facebook Winda.
Baca juga : Beredar Foto Hoaks Bangkai Kapal KM Sinar Bangun, Humas BNPB Berang
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | Alfa Pratama |
Editor | : | Alfa Pratama |